04 September 2008

Pesan Ramadan dari Perdana Menteri Inggris

Press Release

Saya ingin mengucapkan kepada Anda, keluarga Anda, dan segenap komunitas Muslim, ucapan selamat atas datangnya bulan suci Ramadan. Ramadan mengajarkan kita mengenai kesabaran, kerendahan hati, dan mengingatkan kita semua mengenai nilai-nilai moral yang kita miliki bersama secara universal; serta kewajiban kita terhadap sesama.


Pesan mengenai empati terhadap sesama yang kurang beruntung dicerminkan dalam Ramadan melalui berpuasa setiap hari. Pesan Ramadan mengenai kasih sayang dan keadilan sosial yang disebarkan sampai keluar komunitas Muslim; berbicara mengenai nilai-nilai bersama yang menyatukan kita semua.

Hadits Nabi Muhammad menekankan kewajiban kita untuk saling menyayangi satu sama lain. Maka selama bulan istimewa ini, mari kita merayakan keragaman yang ikut memperkuat Inggris.

Komunitas Muslim memberikan kontribusi yang besar terhadap kesuksesan Inggris, terhadap kesejahteraan, dan komunitas serta kebudayaan kita. Dan tentu saja, Ramadan merupakan waktu yang tepat untuk mempertimbangkan kontribusi Islam, tidak hanya bagi Inggris, tetapi juga bagi dunia: seni Islam, ilmu pengetahuan, dan filsafat, telah memperkaya kehidupan kita selama lebih dari berabad-abad.

Akhirnya, Ramadan juga merupakan waktu untuk mengingat kembali pesan Nabi Muhammad bahwa “kekayaan terbesar adalah kekayaan jiwa.” Hal ini berbicara kepada saya, seperti juga kepada banyak orang lain. Saya sangat bersemangat untuk melanjutkan keterlibatan positif dengan komunitas Muslim diseluruh Inggris.

No comments:

Post a Comment